Sunday, 29 March 2015

Pengenalan Hyperlink Pada Microsoft PowerPoint


Sebelum kita berlanjut pada pembahasan ini, saya akan memberi tahu apa itu hyperlink? Hyperlink disebut juga sebagai tautan atau pranala yang berarti saling berhubungan. Ibaratnya pada halaman Facebook jika kita klik tombol profil maka akan menuju halaman profil Facebook. Contoh seperti ini tidak hanya berlaku pada halaman website, tetapi juga pada komputer. Ketika kita klik tombol Computer maka akan terbuka lampiran pengolah berkas. Sudah mengerti?

Hyperlink juga bisa diterapkan pada Microsoft PowerPoint atau cukup disebut PowerPoint. Prinsip kerjanya sama, yaitu menghubungkan satu slide dengan slide lain yang diwakili oleh satu perintah. Misalnya kita ingin berpindah dari slide 1 ke slide 5 tanpa harus melalui slide 2, 3, dan 4, maka gunakanlah fitur hyperlink. Tenang saja, Microsoft PowerPoint telah menyediakan fitur ini pada PowerPoint 2003, PowerPoint 2007, PowerPoint 2010, dan yang terbaru PowerPoint 2013. Untuk membuat hyperlink, silahkan baca tutorial ini dengan seksama !


1. Pastikan ada beberapa slide yang akan saling ditautkan. Sebagai contoh saya menggunakan 5 buah slide masing-masing bernama HALAMAN 1, HALAMAN 2, HALAMAN 3, HALAMAN 4, dan HALAMAN 5. Perhatikan pada bagian yang saya beri kotak merah, disana akan saya jadikan hyperlink
Cara Membuat Hyperlink di PowerPoint

2. Blok tulisan yang akan diberi dijadikan hyperlink
Cara Membuat Hyperlink di PowerPoint

3. Klik INSERT kemudian Action
Cara Membuat Hyperlink di PowerPoint

4. Pilih Hyperlink to: kemudian Slide...
Cara Membuat Hyperlink di PowerPoint

5. Pilih slide yang dituju kemudian OK
Cara Membuat Hyperlink di PowerPoint

6. Klik OK lagi
Cara Membuat Hyperlink di PowerPoint

7. Selesai, teks yang diberi hyperlink ketika sobat klik akan menuju slide yang dituju
Cara Membuat Hyperlink di PowerPoint


Video Tutorial :


Pengaturan hyperlink sangat bervariasi. Sobat bisa mengkreasikannya tidak hanya dalam bentuk teks saja. Bisa juga diwakili dengan gambar atau media lain, ini membutuhkan kreativitas agar hasilnya menarik. Tidak hanya berpindah slide, fitur ini juga memungkinkan untuk berpindah ke dokumen PPT lain, bahkan membuka sebuah file. Silahkan sobat atur sendiri sesuka hati ^^

Sekian Trik dari NTechno , semoga bermanfaat ^^

Masukan email Anda untuk Dapatkan Update terbaru dari Newbie Techno.Gratis!
Share this article to your friends